Meningkatan Kecerdasan Visual Spasial Anak Taman Kanak-Kanak Melalui Metode Bermain Konstruktif

Putri Ayudiah Andini, Aisyah Aisyah, Dorce Banne Pabunga

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kecerdasan visual spasial melalui metode bermain konstruktif di  kelompok  B TK Dharma Pertiwi Desa Wonggeduku Kabupaten Konawe. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus. Tahapan penelitian ini mengikuti prosedur penelitian tindakan kelas, yaitu: (1) perencanaan, (2) pelaksanaan, (3) observasi, (4) refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan anak didik pada Kelompok B TK Dharma Pertiwi yang berjumlah 15 orang anak yang terdiri atas 6 orang anak laki-laki dan 9 orang anak perempuan. Berdasarkan data yang diperoleh tentang peningkatan kecerdasan visual spasial anak  melalui metode bermain konstruktif menunjukkan bahwa terdapat peningkatan. Hal ini dapat dibuktikan berdasarkan analisis hasil belajar anak didik secara klasikal, pada siklus I diperoleh persentase 66,67% atau 10 orang anak dari 15 anak, dimana ada 2 anak yang mendapat nilai bintang (****) atau Berkembang Sangat Baik (BSB) dan 8 anak yang mendapat nilai bintang (***) atau berkembang sesuai harapan (BSH). Hasil belajar anak pada siklus II diperoleh persentase sebesar 86,67% atau 13 orang dari 15 anak, dimana ada 4 orang anak yang mendapat nilai bintang (****) atau Berkembang Sangat Baik (BSB) dan 9 anak yang mendapat bintang (***) atau Berkembang Sesuai Harapan (BSH).

Keywords


kecerdasan visual spasial, metode bermain konstruktif, taman kanak-kanak.

Full Text:

DOWNLOAD

References


Anandasari, S. D., Nasirun, N., & Wembrayarli, W. (2019). Penerapan Permainan Konstruktif Dengan Media Balok Untuk Meningkatkan Kecerdasan Visual-Spasial Anak (Penelitian Tindakan Kelas Pada Kelompok A PAUD Dharma Ibu Kecamatan Pinang Raya Bengkulu Utara) (Doctoral dissertation, Universitas Bengkulu). Retrieved from http://repository.unib.ac.id/19397/

Angraeni, N., Arvyaty, A., & Salim, S. Meningkatkan Kemampuan Anak Mengenal Lambang Bilangan Melalui Media Papan Flanel. Jurnal Riset Golden Age PAUD UHO, 1(3), 190-194.

Maulidah, N., & Santoso, A. (2014). Permainan Konstruktif Untuk Meningkatkan Kemampuan Multiple Intelligence (Visual-Spasial dan Interpersonal). Jurnal Bimbingan dan Konseling Islam, 2(1), 27-47.

Merdiana, F., Nasirun, N., & Saparahayuningsih, S. (2014). Implementasi Bermain Konstruktif Dalam Meningkatkan Kecerdasan Visual Spasial Pada Anak Usia Dini Di Kelompok B2 Taman Kanak-Kanak Shandy Putra Telkom Kota Bengkulu (Doctoral dissertation, Universitas Bengkulu). Retrieved from http://repository.unib.ac.id/8665/

Nurnawati, I. K. K., Syarifah, A., Windarsih, C. A., & Santana, F. D. T. (2020). Penggunaan Permainan Konstruktif Media Playdough Dalam Meningkatkan Kreativitas Anak Melalui Pada Anak Kelompok B. CERIA (Cerdas Energik Responsif Inovatif Adaptif), 3(2), 119-125.

Rosidah, L. (2014). Peningkatan Kecerdasan Visual Spasial Anak Usia Dini Melalui Permainan Maze. Jurnal Pendidikan Usia Dini, 8(2), 281-290.

Salim, S., Abubakar, S. R., Hindaryatiningsih, N., Darnawati, D., Irawaty, I., & Saputra, H. N. (2020). Pelatihan Pengembangan Kreativitas Guru PAUD Melalui Kerajinan Tangan Dengan Teknik Decoupage. Abimanyu: Journal of Community Engagement, 1(2), 34-41.

Warmansyah, J., & Amalina, A. (2019). Pengaruh Permainan Konstruktif dan Kecerdasan Visual-Spasial Terhadap Kemampuan Matematika Awal Anak Usia Dini. Math Educa Journal, 3(1), 71-82. https://doi.org/10.15548/mej.v3i1.270

Yaumi, M., & Ibrahim, N. (2013). Pembelajaran Berbasis Kecerdasan Jamak. Jakarta: Kencana.

Yudhistira, D. (2013). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Gramedia Widjasarana Indo.

Zakiah, F. (2013). Pengaruh Kecerdasan Intelektual, Kecerdasan Emosional Dan Kecerdasan Spiritual Terhadap Pemahaman Akuntansi (Skripsi). Retrieved from https://repository.unej.ac.id/handle/123456789/2054

Zulkifli, T. I. (2020). Pengaruh Bermain Konstruktif Terhadap Kecerdasan Visual Spasial Anak Di Tk Islam Terpadu Nurul Fikri Makassar. TEMATIK: Jurnal Pemikiran dan Penelitian Pendidikan Anak Usia Dini, 6(1), 1-7. https://doi.org/10.26858/tematik.v6i1.13042


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Jurnal Amal Pendidikan

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Jurnal Amal Pendidikan Indexed By

Smiley faceSmiley faceSmiley faceSmiley faceSmiley faceSmiley faceSmiley face

About license:
 
Creative Commons License
Jurnal Amal Pendidikan by http://ojs.uho.ac.id/index.php/japend was distributed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


Penerbit

FKIP Universitas Halu Oleo

Alamat Redaksi
Perpustakaan FKIP Universitas Halu Oleo, Jl. H.E.A Mokodompit, Kampus Hijau Bumi Tridharma Andounohu Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Email: japend@uho.ac.id

Support Contact (WhatsApp) : Salim (085341614860)