TINGKAT PENERIMAAN APLIKASI SURAT PEMBERITAHUAN ELEKTRONIK PPH ORANG PRIBADI OLEH TENAGA KESEHATAN DI KOTA PURWOKERTO

Thesa Adi Purwanto, Titin Fachriah Nur, Fitria Arianty

Abstract


Aplikasi e-SPT PPh Orang Pribadi merupakan salah satu bentuk penggunaan Teknologi Informasi dalam administrasi perpajakan sebagai pengembangan sistem e-government di Direktorat Jenderal Pajak. Keberhasilan penggunaan aplikasi tersebut akan dapat diraih apabila penggunaan e-SPT PPh Orang Pribadi dapat diterima oleh Wajib Pajak, sehingga diperlukan kajian dan analisis terhadap faktor-faktor yang mempengaruhi penerimaan pengguna dalam menggunakan aplikasi tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan berbagai faktor yang berpengaruh pada penerimaan pengguna terhadap penggunaan e-SPT PPh Orang Pribadi oleh tenaga kesehatan di Kota Purwokerto. Penelitian ini menganalisis model penerimaan Wajib Pajak pengguna e-SPT PPh Orang Pribadi dengan menggunakan Model UTAUT (Unified Theory of Acceptance and Use of Technology) yang dimodifikasi. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian kuantitatif dengan pengambilan data berdasarkan survey dalam bentuk pengisian kuesioner. Teknik analisis yang digunakan adalah dengan menggunakan Structural Equation Model – SEM. Kesimpulan hasil penelitian menunjukkan bahwa hubungan antar variabel laten memiliki pengaruh yang signifikan untuk semua hubungan variabel.

 

Kata Kunci: : Acceptance Model, UTAUT,e-SPT PPh Orang Pribadi, Tenaga Kesehatan


Full Text:

PDF

References


Al-Qeisi, Kholoud Ibrahim. 2009. Analyzing The Use of UTAUT Model in Explaining an Online Behaviour : Internet Banking Adoption. Ph.D Thesis. Department of Marketing and Branding. United Kingdom: Brunel University.

Dharma, Viriya. 2009. Model Perilaku Penggunaan TIK pada UMKM di Wilayah Bekasi dengan Menggunakan Pendekatan UTAUT. Depok: Universitas Gunadharma.

Direktorat Jenderal Pajak. 2013.Medika Media Informasi Perpajakan Untuk Dokter. Jakarta: Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

_____________________. 2018. E filing, (Online), (http://www.pajak.go.id/sites/default/files/KUP-06%20e-Filing_1.pdf, diakses 9Juli2018).

Ghozali, Imam. 2008. Generalized Structured Component Analysis (GSCA) : Model Persamaan Struktural Berbasis Komponen. Semarang : Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Hwang, Heungsun. 2007. VisualGSCA 1.0 - A Graphical User Interface Software Program for Generalized Structured Component Analysis.

Peraturan Direktur Jenderal Pajak. 2017. Nomor PER-32/PJ/2017 sebagai perubahan pertama atas Nomor PER-41/PJ/2015 mengenai Pengamanan Transaksi Elektronik Layanan Pajak Online.Jakarta: Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

____________________________. 2018. Nomor PER-06/PJ/2018 sebagai perubahan kedua atas Nomor PER-41/PJ/2015 mengenai Pengamanan Transaksi Elektronik Layanan Pajak Online.Jakarta: Kementerian Keuangan Republik Indonesia.

Rosen, Peter A. 2005. The Effect of Personal Innovativeness in The Domain of Information Technology on The Acceptance and Use of Technology : A Working Paper. Tulsa: Oklahoma State University.

Venkatesh, V., Morris, M., Davis, G., Davis, F. 2003. User Acceptance of Information Technology : Toward A Unified View. MIS Quarterly, 27 (3): 425-478.

Yeow, Paul H. P., Yuen, Yee Yen, Tong, David Yoon Kin, Lim, Nena. 2008. User Acceptance of Online Banking Service in Australia. Communication of The IBIMA, 1: 191-197.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.