PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP KESEHATAN MANDONGA

Nurdin Hamid, Arvyati Arvyati, Ikman Ikman

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya pemahaman konsep matematis siswa dalam pelajaran matematika. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Kehatan Mandonga dan dipilih sampel sebanyak 2 kelas. Pengambilan sampel menggunakan teknik sensus/sampel total. Teknik pengumpulan data dengan pemberian instrumen penelitian berupa lembar observasi dan pemahaman konsep matematis siswa berbentuk soal uraian. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan diperoleh kesimpulan: (1) proses pembelajaran matematika dengan menggunakan model pembelajaran berbasis masalah pada siswa kelas eksperimen tergolong baik, (2) pemahaman konsep matematis siswa kelas VIII SMP kesehatan mandonga yang diajar menggunakan model pembelajaran berbasis masalah pada SPLDV memiliki nilai rata-rata 55,88 dan varians 170,41, (3) Pemahaman konsep matematis siswa kelas VIII SMP kesehatan mandonga yang diajar menggunakan model pembelajaran konvensional pada materi SPLDV memiliki nilai rata-rata 45,91 dan varians 286,65; (4) Ada pengaruh yang signifikan penggunaan model pembelajaran berbasis masalah terhadap kemampuan pemahamn konsep matematis siswa kelas VIII SMP Kesehatan Mandonga.

Keywords


pembelajaran berbasis masalah, pemahaman konsep matematis

Full Text:

Unduh File

References


Diana. (2014). Penerapan Model Pembelajaran langsung menggunakan Garis bilangan untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam menyelesaikan soal Penjumlahan dan pengurangan Bilangan Bulat Di Kelas VII SMP Negeri 3 Banawa. JurnalElktronik Pendidikan MatematikaTadulako, Vol. 2(1):13-22.

Fathurrohman, M. (2015). Model-Model Pembelajaran Inovatif. Ar-Ruzz Media. Yogyakarta.

Jihad, A & Haris, A. (2012). Evaluasi Pembelajaran. Multi Pressindo. Yogyakarta.

Kesumawati, N.( 2018). Pemahaman Konsep Matematik Dalam Pembelajaran Matematika. Semnas Matematika dan Pendidian Matematika 2008: Universitas PGRI Palembang.

Meidawati, Y. (2014). Pengaruh Pendekatan Pembelajaran Inkuiri Tebimbing Terhadap Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP. Jurnal Pendidikan dan Keguruan, Vol. 1 (2), 2014.

Muhrizal, A. (2012). Pemahaman Konsep Matematis dan Model Pembelajaran Quantum teaching. Jurnal Pendidikan Matematika. vol.1 no.1.(2012).

Riansyah, F. (2014). Peningkatan Kemampuan Berpikir Kreatif Matematik Siswa Kelas XI IPA SMA Negeri 5 Kendari dengan Menggunakan Pendekatan Pembelajaran Open-Ended (Studi Eksperimen Tahun Ajaran 2013/2014). Kendari. Universitas Halu Oleo. Skripsi.

Rusman. (2014). Model-model Pembelajaran Mengembangkan Profesionalisme Guru. Rajawali Pers. Jakarta.

Sagala, S. (2014). Konsep dan Makna Pembelajaran. Bandung. Alfabeta.

Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta. Bandung.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Penerbit:

Jurusan Pendidikan Matematika Universitas Halu Oleo,
Alamat Kampus Hijau Bumi Tridharma Andounohu Kendari,Sulawesi Tenggara – Indonesia
Tel / HP : 04013127180 / 085241928218, email: jppm@uho.ac.id